PARENTING: SINKRONISASI KURIKULUM MADRASAH DENGAN POLA ASUH ORANG TUA UNTUK MENDIDIK ANAK BERAKHLAKUL KARIMAH
DOI:
https://doi.org/10.54090/haziq.390Keywords:
Parenting, Kurikulum, Madrasah, Pola AsuhAbstract
Kurikulum madrasah dan pola asuh orang tua berperan penting dalam membangun karakter moral anak. Namun seringkali terdapat kesenjangan antara kurikulum madrasah formal dengan pengaruh lingkungan rumah terhadap proses pendidikan anak. Pengabdian ini bertujuan untuk mengintegrasikan dan menyinkronkan kurikulum madrasah dan pola pengasuhan orang tua melalui aktivitas orang tua untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang komprehensif. Penyelenggaraan pengabdian ini memerlukan kerjasama aktif antara madrasah dan keluarga dalam pengembangan kurikulum pendidikan anak. Pendekatan partisipatif dalam kegiatan pengabdian ini melibatkan orang tua dan guru madrasah. Luaran dari pengabdian ini dicapai melalui serangkaian kegiatan orang tua seperti seminar, workshop, dan program mentoring. Kegiatan pengabdian menunjukkan peningkatan pemahaman orang tua terhadap kurikulum madrasah dan penerapan pola pendidikan yang sesuai dengan nilai-nilai Akhlakul Karimahh. Anak juga mengalami peningkatan keterampilan sosial, kecerdasan emosional, dan spiritualitas. Memasukkan kurikulum madrasah ke dalam pola pengasuhan anak melalui kegiatan pendidikan dapat menjadi model yang efektif untuk meningkatkan perkembangan karakter anak. Pengabdian ini telah memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pengembangan kurikulum madrasah yang fokus pada pendidikan moral. Implikasi praktisnya dapat membantu lembaga pendidikan dan keluarga menciptakan sinergi antara kurikulum formal dan pola asuh orang tua untuk mendukung pendidikan karakter holistik anak.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Alfian Eko Rochmawan, Lailla Hidayatul Amin, Nur Hidayah

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.





